Tempe Masak Petai
Bahan-bahan Tempe Masak Petai
- 350 gr tempe, potong balok
- 50 gr udang, kupas
- 2 papan petai, kupas
- 2 papan petai, belah dua
- 200 cc air
- 1 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk purut
- 3 lembar daun salam
- 2 ruas jari lengkuas, memarkan
- Garam, merica secukupnya
- 2 buah tomat hijau, potong kasar
- 1 sendok makan air asam jawa
- Minyak secukupnya untuk menumis
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- 1 sendok makan terasi
- 3 butir kemiri
- Garam, gula secukupnya
Tumis yang dihaluskan sampai harum.
Beri udang, serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, garam, merica.
Masak sampai udang berubah warna. Tambahkan air, tempe. Masak sampai mendidih. Tambahkan petai, tomat hijau. Masak sebentar.
Angkat dari api. Siap dihidangkan.
Untuk 3 porsi
Label: petai, resep masakan, resep tumisan, tempe
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda